Saturday, November 25, 2006

Gadget - CSS untuk PDA Dokter

Aplikasi PDA (Personal Digital Assistant) yang paling sering digunakan dalam dunia medis adalah referensi medis.
Berbagai referensi medis tersedia gratis dan berbayar di Internet. Sebagian besar membutuhkan program pembaca seperti iSilo, MobiPocket, dan eReader (baca tulisan sebelumnya tentang Pengembangan Aplikasi Medis PDA). Beberapa program pembaca tersebut akan berfungsi penuh (terutama hyperlinks) jika kita menggunakan versi komersilnya, walaupun program konversinya tersedia gratis (tersedia versi Windows).

Tawaran DVD eText dan eBook pernah penulis terima via mail. Tetapi setelah penulis konfirmasi, penawar menyatakan secara jujur bahwa DVD tersebut ilegal alias bajakan, sehingga akan kesulitan untuk diperbanyak dan diperluas penggunaannya secara legal (pesan moralnya: mari belajar untuk tidak membajak, karena dibajak itu sungguh tidak enak, kecuali anda dan karya anda siap untuk dibajak...yang berpendidikan tinggi saja membajak..apalagi kami yang...ah sudahlah..kita memang bangsa pembajak :D ). Updated Dec 2, 2006: silakan mengikuti kisah-kisah dari I Made Wiryana.

Kini kita coba membuat referensi medis berbasis web di PDA dari sisi pengguna (dokter). Aplikasi ini mudah dikustomisasi, murah, legal, dapat pula dikembangkan untuk digunakan di sisi server atau digunakan secara intranet.

Yang kita butuhkan cukup sedikit pengetahuan HTML/XHTML (eXtended/HyperText Markup Language) dan CSS (Cascading StyleSheet), serta tentu saja sebuah PDA. Dari sepuluh rekan sejawat yang penulis ketahui menggunakan PDA di praktiknya, tujuh (7) orang menggunakan Pocket PC (PPC), sisanya Palm. Jadi akan kita fokuskan ke PPC dan Pocket Internet Explorer (Pocket IE). Pada jenis perangkat lainnya, prinsipnya hampir sama.

Penulis lebih senang menulis kode HTML/XHTML dan CSS di desktop cukup dengan notepad (Windows) atau gedit (Ubuntu Linux). Tampilannya diuji dengan browser Firefox+Web Developer extension dan Opera (Windows dan Ubuntu Linux), coba juga fasilitas small screen rendering (SSR). Jika ingin langsung melakukan editing HTML/XHTML di PDA, dapat menggunakan PocketHelp 1.2 (PPC; gratis), tampilannya diuji dengan Pocket Internet Explorer (Pocket IE) bawaan PPC (Windows Mobile 2003).

Karakteristik web PDA

Beberapa karakteristik PDA yang sebaiknya diperhatikan:
  • layarnya lebih kecil dibanding desktop
  • memori terbatas
  • penggunaan stylus
  • biaya akses (online) mahal (dihitung per kilobyte data yang diunduh/download) jika pengguna menggunakan GPRS
  • huruf standar jenis sans-serif (tahoma, courier new, bookdings, dan sejenisnya)
  • gambar berukuran terlalu besar kadang tidak dapat tampil
Jadi, tampilan web (offline) yang kita butuhkan nanti:
  • sederhana
  • teks tampil dominan
  • model satu kolom
  • minimalisasi gambar (ukuran gambar dapat mengecil sesuai ukuran layar)
  • minimalisasi plugin/flash
  • lebar maksimum/optimal yang dianjurkan adalah 220 px (pixels/piksel)
  • tinggi 245 px jika ingin menghindari scrolling vertikal
  • kontras yang mudah dibaca dan tidak melelahkan mata
  • menghindari penggunaan frame
  • menghindari penggunaan JavaScript
Sangat dianjurkan menggunakan standar HTML/XHTML dan CSS mobile untuk efisiensi.

Beberapa karakter CSS yang berfungsi baik pada Pocket IE:
  • p
  • strong, bold
  • heading
  • ul, ol
  • gunakan alt="...teks..." untuk keterangan gambar
  • mendukung format gambar JPEG, GIF, PNG, dan BMP
  • bgsound dengan wav, satu kali putaran/tidak berulang
  • dianjurkan menggunakan CSS outline (link to external files) dibanding CSS inline (embedding) untuk multi halaman
Sebagai tambahan, dapat mengunduh The Flash MX Content Development Kit secara gratis dan dilengkapi dengan Microsoft SQL Server 2000 Windows CE Edition yang juga tersedia gratis.

Tidak memiliki PPC? Tidak masalah. Hasil pengembangan mobile web dapat diuji menggunakan emulator dengan mengunduh Microsoft Pocket PC 2003 SDK.

Kini kita buat folder baru dengan nama PDA_dr. Klik kanan berkas pdadokter.css ini dan save link as/save target as pdadokter.css, simpan di folder PDA_dr.

Berikutnya unduh berkas PDA_Dokter.html ini. Simpan dalam folder yang sama.

Folder PDA_dr dikompresi dengan 7Zip (Windows, Linux; gratis, open source), WinZip, atau WinRAR. Berkas zip dipindahkan ke PDA melalui kopi ke kartu memori (via card reader), infra merah, atau Bluetooth. Lakukan ekstraksi berkas zip tadi. Buka berkas PDA_Dokter.html tadi untuk melihat hasilnya di PDA. Silakan unduh berkas PDA_dr.zip berserta contoh gambarnya. Ekstraksi berkas zip tadi ke suatu direktori atau folder dan nikmati hasilnya (Penulis menggunakan Total Commander 2.0 versi PPC dan Pocket RAR 3.60 versi PPC). Dapat juga dibuat shortcut-nya dengan bantuan Total Commander.

Lihat hasilnya di PDA_Dokter ini.

Cukup sederhana bukan? Silakan dikembangkan, selamat mencoba, dan semoga bermanfaat.

No comments:

Post a Comment