Monday, February 23, 2009

Makanan Untuk Kecantikan

Untuk Mendapatkan Kulit Cantik, selain perawatan dari luar juga perlu perawatan dari dalam. Riset menunjukkan, makan tertentu mengandung nutrien dan senyawa yang berkhasiat untuk senyawa yang berkhasiat bagi kecantikan kulit. Berikt makanan yang terbukti berkhasiat.

Untuk Kulit Halus
makanan strawberi, buah-buahan sitrus, paprika merah, dan brokoli. Buah dan sayuran ini kaya akan vitamin C yang sangat penting untuk produksi dan pembentukan kolagen, struktur pendukung kulit. Lapisan pendukung yang kuat membantu menghaluskan lapisan atas dan mencegah kerut. Makan 2 kali masing-masing 1 saji buah dan 1 cup paprika merah dan atau brokoli dalam sehari.

Perlindungan Terhadap Sinar Matahari
Makan biji bunga matahari dan Almond. Biji dan kacang-kacangan kaya akan vitamin E secara kolektif, anti oksidan bekerja keras, melindungi kulit dari radikal-radikal bebas yang berasal dari sinar Ultra Violet. Vitamin E juga termasuk garis depan. Lapisan kulit yang mengandung kadar tinggi vitamin E untuk melindungi sel-sel membran luar sehingga tetap sehat. Membran yang kuat menahan air, menjaga kulit lembab. Dpatkan 2 sendok makan biji-bijian atau 23 buah almond setiap hari.

Untuk Kulit Segar
Makanan sayuran berdaun hijau, sayuran oranye, dan sayuran berwarna merah. Labu kuning, ubi jalar, dan bayam kaya akan antioksidan beta karoten yang oleh tubuh diubah menjadi vitamin A. Vitamin ini berfungsi mengatur produksi sel -sel sehingga lapisan kulit menjadi halus. Karotenoid juga menurunkan menurunkan sensivitas kulit terhadap sinar matahari. Gunakan 3 kali, 1 cup persaji tiap hari.

Untuk Kulit Tampak Muda
Makan serealia yang di fortifikasi, daging tak berlemak, unggas, kerang untuk mendapatkan zic dan zat besi, mineral penting untuk fungsi kulit. Zinc berkontribusi pada produksi sel-sel, ditambah dengan mengelupaskan kulit secara alamiah sehingga mencegah kulit kusam. Sel-sel darah merah perlu zat besi untuk mengangkut oksigen ke kulit, membantu kulit tampak sehat berkilau.

Untuk Mengurangi Kerutan
Makan salmon liar, mackerel Atlantik, dan walnut. Ikan dan kacang-kacangan ini ditambah dengan telur yang di fortifikasi, kaya akan asam lemak omega-3. Berkhasiat memerangi inflamasi di dalam tubuh yang diakibatkan dari sinar matahari dan stess. Inflamasi menghasilkan radikal-radikal bebas yang menyebabkan penuaan kulit karena kolagen.
Sebuah studi yang dilaporkan dalam American College And Nutrition, menemukan orang - orang lanjut usia yang mengkonsumsi lebih banyak ikan dan sayuran sepanjang hidup mereka mempunyai kerut yang lebih sedikit dibandingkan yang memakan lebih banyak daging. Riset tidak hanya terfokus pada ikan, faktornya kemungkinan antioksidan sayuran. Gunakan selang - seling 1 ons walnut atau 3 butir telur ber omega-3 dalam setiap harinya.

Untuk Kulit Bebas Jerawat
Kini para riset menemukan diet glikemik rendah (lebih banyak padi-padian utuh, protein, dan hasil bumi ketimbang karbohidrat yang dihaluskan) dapat mengurangi jerawat.
Makanan glikemik rendah menjaga agar kadar insulin tetap stabil. Karbohidrat yang dihaluskan dan gula menaikkannya. kenaikan kadar gula dalam darah dapat meningkatkan produksi hormon androgen yang jika meningkat dapat menyebabkan jerawat. Sesudah 2 minggu diet glikemikr rendah, jumlah jerawat subjek turun 20 %, begitu menurut sebuah studi di The American Journal Of Clinical Nutrition. Gunakan 3 saji perhari . satu saji sama dengan 1 iris roti gandum atau 1/2 cup padi-padian matang.
sumber : aura edisi 03

No comments:

Post a Comment