Sunday, March 5, 2006

Health Informatics - Consumer Health Informatics

Sejalan dengan perkembangan teknologi informasi (TI), desain sistem informasi (SI) ditujukan terutama kepada para dokter, manajer pelayanan kesehatan dan profesional, dimana terjadi peningkatan keinginan untuk menjangkau para konsumen dan pasien secara langsung melalui komputer dan sistem komunikasi.

Consumer Health Informatics (CHI) merupakan cabang Medical Informatics/Informatika Kedokteran yang:
  • menganalisis kebutuhan informasi konsumen
  • mengembangkan dan mengevaluasi metode-metode dan aplikasi-aplikasi untuk membantu konsumen dalam pemenuhan dan penggunaan informasi kesehatan
  • mengembangkan dan mengevaluasi metode-metode dan aplikasi-aplikasi untuk mengintegrasikan kebutuhan konsumen dan pilihannya pada sistem manajemen informasi di bidang praktik klinik, edukasi dan penelitian
  • mempelajari efek sistem tersebut pada kesehatan masyarakat, hubungan pasien-profesional dan sosial.
TI dan konsumen informatika kesehatan/kedokteran telah menjadi bagian dari konsep modern kesehatan masyarakat dan kebijakan nasional pelayanan kesehatan di banyak negara berkembang.


Referensi
Eysenbach, E. (June, 2000) Recent advances consumer health informatics. BMJ, 3201, pp. 713-1716.

No comments:

Post a Comment